TUd6GfM5GSYpTSM6BSYoTUYlGd==

Doa Untuk Orang Sakit Parah - Ijazah Kwagean

Ilmusantri.net - Doa untuk orang sakit parah - Berdoa memohon kesembuhan adalah anjuran dari Nabi dan Allah SWT. Terkadang seseorang tidak mampu menahan ujian Allah berupa penyakit tertentu, segala upaya medis dan non medis telah dilakukan. Bahkan harapan terakhir adalah pasrah kepada sang pencipta.

Kali ini kami akan berbagi doa untuk mengangkat penyakit parah yang pernah diijazahkan oleh KH. Abdul Hannan Mashum Pengasuh Ponpes Fathul Ulum Kwagean Kediri. Romo Kyai Hannan adalah salah satu kyai kharismatik Jawa timur yang terkenal wara'i dan Ahli Hikmah. Untuk biografi beliau. Klik disini

Doa ini kami peroleh sekitar tahun 2013 salah satu teman kami mendapatkan ujian dari Allah berupa penyakit parah, hingga dokter memutuskan untuk operasi. Kemudian salah satu keluarga dari teman kami tersebut memintakan ijazah doa.

Berikut amalan yang diberikan : 

1. Mengambil air hujan / air zamzam
2. Kemudian membaca niat berikut :

نويت شفاء وخروج كل داء وجميع الامراض والعلل والاسقام والاجاء وزوال الصدر ووجع الاسنان والتخم والعطش وحصر البول وقطع البلغم وحمل المراة وشفاء العينين. الفاتحة.......

Nawaitu syifaa wa khuruja kulla daain, wajamiil amrodli, wal ilali, wal asqomi, wal aujai, wazawalis shodri, wawajail asnani, wattakhomi, wal athosy, wahashril bauli, wa qothi bulghumi, wahamlil marati, wasyifail aini. Alatihah…. (dihaturkan kepada orang yang sakit)

3. Lalu membaca : 
  • Surat Al fatihah 70x
  • Ayat kursi 70x
  • Surat  Al Ikhlash 70x
  • Surat  Al Falaq 70x
  • Surat  An Nas 70x 
  • La ilaha Ilallah wahdahu la syarikalah, lahul mulku walahul hamdu, yuhyi wayumitu wahuwa hayyun la yamuutu biyadihil khoir, wahuwa ala kulli syaiin qodir (70x)
  • Allahumma sholli ala sayyinida muhammadinil habibil mahbub syafil ilali mufarrijil kurub waala alihi washohbihi wasallim ( 70x)

doa untuk orang sakit parah, ijazah kubro
Download materi doa PDF. Klik disini !

Kaifiyah mengamalkan : 

- Setelah doa tersebut dibacakan
- Minumkan kepada orang yang sakit pagi dan sore
- Minimal dilakukan selama 7 hari

Insyaallah dengan izin Allah akan lekas mendapatkan kesembuhan. 

Ijazah ini kami berikan kepada siapa saja pembaca dengan cara menulis “Qobiltu Ijazataka / Saya terima ijazah anda” di kolom komentar. 

Demikian Doa Untuk Orang Sakit Parah - Ijazah Kwagean. Semoga Bermanfaat ! 

Komentar8

Type above and press Enter to search.